Daerah

Edukasi Sejak Dini, KUA Sinjai Utara Dan Mahasiswa KKN UMSi Tekan Angka Pernikahan Anak

Foto Kontributor
Arfain

Kontributor

Jumat, 30 Januari 2026
...

Sinjai (Kemenag Sinjai) — Pernikahan usia dini masih menjadi tantangan serius bagi kualitas sumber daya manusia di masa depan. Menanggapi hal tersebut, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sinjai Utara bersinergi dengan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) menggelar seminar edukatif bertajuk “Pencegahan Pernikahan Dini sebagai Upaya Mewujudkan Generasi Berkualitas” di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Sinjai Utara, Rabu (28/01/2026).

Pemateri utama, Ahmad Angka yang merupakan Penghulu KUA Sinjai Utara, memaparkan secara mendalam bahwa pernikahan dini bukan sekadar isu sosial, melainkan bom waktu bagi kesehatan dan psikologi remaja. Berdasarkan data yang dipaparkan, pernikahan di bawah umur berpotensi besar memicu angka stunting, risiko kematian ibu saat melahirkan, hingga kerentanan ekonomi akibat putus sekolah.

“Pernikahan memerlukan kesiapan lahir dan batin. Kami ingin siswa memahami bahwa ada risiko kesehatan, psikologis, dan sosial yang sangat nyata. Merencanakan masa depan melalui pendidikan adalah prioritas utama sebelum memutuskan untuk berkeluarga,” tegas Ahmad Angka di hadapan seluruh peserta didi MAN 2 Sinjai.

Kepala KUA Kecamatan Sinjai Utara, H. Iskandar, saat membuka acara secara resmi menyatakan bahwa pendampingan remaja adalah langkah preventif paling efektif. Ia menekankan bahwa KUA tidak hanya melayani urusan administratif pernikahan, tetapi juga berperan aktif dalam membina ketahanan keluarga sejak dini.

“Pendidikan adalah tameng utama. Dengan memahami dampak jangka panjangnya, kita berharap para siswa memiliki determinasi untuk mengejar cita-cita terlebih dahulu,” ujar H. Iskandar.

Kegiatan yang berlangsung interaktif ini memperlihatkan antusiasme tinggi dari para peserta melalui sesi tanya jawab terkait batasan usia minimal pernikahan menurut undang-undang dan cara mengantisipasi tekanan sosial.

Kolaborasi antara akademisi (KKN UMSI) dan praktisi (KUA) ini diharapkan menjadi pemantik bagi program serupa di wilayah lain. KUA Sinjai Utara berkomitmen untuk terus menjadikan sekolah sebagai mitra strategis dalam memberikan literasi hukum dan kesehatan sebagai langkah nyata untuk menekan angka pernikahan anak dan mewujudkan generasi penerus bangsa yang unggul. (Adh/SR)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default