Daerah

Hari Terakhir AM Di MTsN 1 Bone Berjalan Lancar, Kepala Madrasah Apresiasi Kerja Panitia

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Kamis, 08 Mei 2025
...

Watampone, (Kemenag Bone) — Pelaksanaan Asesmen Madrasah (AM) Tahun Pelajaran 2024/2025 di MTsN 1 Bone resmi berakhir. Pada hari terakhir ini, para siswa menyelesaikan dua mata pelajaran, yakni Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) serta Bahasa Daerah, Rabu (7/5/2025)

Pelaksanaan ujian berlangsung tertib dan lancar. Di salah satu ruang ujian, tampak dua pengawas, yakni Muhammad Taufik dan Nurjannah menjalankan tugas pengawasan dengan penuh tanggung jawab.

Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse, saat ditemui di ruang kerjanya, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah terlibat aktif dalam menyukseskan pelaksanaan Asesmen Madrasah tahun ini.

"Alhamdulillah, hari ini merupakan hari terakhir pelaksanaan Asesmen Madrasah, dan semuanya berjalan dengan lancar. Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pembina, terutama panitia ujian yang telah bekerja keras dari awal hingga akhir. Ini adalah hasil kerja sama dan komitmen bersama," ujar H. Ambo Asse.

Beliau juga berharap agar hasil dari asesmen ini menjadi cerminan dari proses belajar yang telah ditempuh para siswa selama tiga tahun, serta menjadi bekal untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya.

Dengan berakhirnya asesmen ini, para siswa kelas 9 memasuki tahap akhir dalam proses pendidikan di tingkat Madrasah Tsanawiyah. Selanjutnya, mereka akan menanti pelaksanaan kegiatan penamatan yang telah dirancang dengan konsep sederhana dan penuh makna. (Ebah/Ahdi).


Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default