Daerah

Implementasi Asta Protas, Kepala KUA Tunjukkan Cinta Kemanusiaan Dalam Silaturahmi

Foto Kontributor
Humas Enrekang

Kontributor

Jumat, 30 Januari 2026
...

Makassar, ( Kemenag Enrekang) - Nilai harmoni dan setia kawan kembali ditunjukkan oleh jajaran Kantor Urusan Agama (KUA) di Kabupaten Enrekang. Sebanyak lima Kepala KUA melakukan silaturahmi dan menjenguk Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Enrekang, Jamaruddin, yang tengah mendampingi istrinya menjalani perawatan di Rumah Sakit Wahidin. (Jumat, 30/1/2026)

Lima Kepala KUA yang hadir sebagai perwakilan dari seluruh KUA se kabupaten Enrekang dalam kunjungan penuh kehangatan tersebut yakni Fadilla Abdul Kadir (Kepala KUA Kecamatan Masalle), Nur Alam (Kepala KUA Kecamatan Alla), Sardin (Kepala KUA Kecamatan Curio), Turmizi (Kepala KUA Kecamatan Cendana), serta Junaedi (Kepala KUA Kecamatan Bungin).

Kunjungan ini menjadi wujud nyata implementasi salah satu nilai dalam 5 Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama, yaitu “setia kawan dan bertanggung jawab atas kesejahteraan korps,” sekaligus selaras dengan salah satu Asta Protas Kementerian Agama, yakni Meningkatkan Kerukunan dan Cinta Kemanusiaan.

Kehadiran para Kepala KUA tidak hanya untuk menjenguk, tetapi juga memberikan dukungan moril kepada Kepala Kantor dan keluarga. Selain memberikan semangat, para Kepala KUA juga melangitkan doa untuk Ibu Rahmatia, selaku Ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag Kabupaten Enrekang, yang sedang menjalani pengobatan.

Doa dipanjatkan agar Allah SWT memberikan kekuatan, kesabaran, serta kesembuhan, sehingga Ibu Rahmatia dapat segera pulih dan kembali beraktivitas seperti sediakala.

Dalam kesempatan tersebut, para Kepala KUA juga menyampaikan salam serta dukungan dari rekan-rekan Kepala KUA lainnya yang berhalangan hadir, namun tetap memberikan perhatian dan support penuh.

Suasana silaturahmi berlangsung hangat dan produktif. Tidak hanya berbincang secara kekeluargaan, pertemuan juga diisi dengan dialog kinerja, berupa diskusi serta evaluasi pelaksanaan tugas para Kepala KUA kepada Kepala Kantor.

Dalam arahannya, Jamaruddin menitipkan pesan agar setiap Kepala KUA terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat Massenrempulu di kantor masing-masing. Ia berharap penghulu dan penyuluh, sebagai “jari-jari manis” Kementerian Agama di tingkat kecamatan, mampu menghadirkan Layanan Keagamaan Berdampak yang relevan dan langsung dirasakan oleh umat, sebagaimana yang diharapkan dalam salah satu dari 8 Program Prioritas (Asta Protas) Kementerian Agama.

Pertemuan ditutup dengan penandatanganan berkas Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) sebagai bentuk tanggung jawab administrasi serta laporan kinerja tahunan para Kepala KUA kepada Kepala Kantor.

Momen ini menjadi bukti bahwa kebersamaan, kepedulian, dan profesionalisme terus terjaga dalam keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Enrekang. (aks/cut)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default