Kamad MTsN 1 Sinjai Terpilih Sebagai Ketua K2MTs 2023–2027 Pada Rapat Luar Biasa
Kontributor
Sinjai (Kemenag Sinjai) — Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (KKMTs) Kabupaten Sinjai melaksanakan Rapat Luar Biasa dengan mengundang seluruh pengurus K2MTs Kabupaten Sinjai. Kegiatan ini berlangsung di MTs Negeri 4 Sinjai pada Selasa (20/01/2026). Rapat tersebut turut dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai, Faried Wajedi, sebagai bentuk dukungan dan penguatan kelembagaan terhadap keberlangsungan organisasi K2MTs.
Agenda rapat meliputi penjelasan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), pembahasan penggantian Ketua K2MTs Kabupaten Sinjai sehubungan dengan ketua terpilih sebelumnya, Muh. Amin Kasim, yang telah memasuki masa purnabakti, serta pembahasan hal-hal lain yang dianggap perlu demi keberlangsungan organisasi. Dalam rapat pleno Pengurus K2MTs Kabupaten Sinjai, forum secara mufakat menetapkan Kepala MTs Negeri 1 Sinjai, Ilyas, sebagai Ketua K2MTs Kabupaten Sinjai periode 2023–2027.
Dalam sambutannya, Ilyas menyampaikan harapannya agar amanah yang diberikan kepadanya dapat dijalankan dengan baik dan membawa dampak positif, tidak hanya bagi madrasah yang dipimpinnya, tetapi juga bagi seluruh madrasah tsanawiyah di Kabupaten Sinjai.
“Melalui sinergi dan kolaborasi yang kuat, K2MTs diharapkan mampu berkembang dan berperan aktif dalam peningkatan mutu pendidikan madrasah sesuai dengan kebijakan Kementerian Agama,” ujarnya.
Sebagai informasi, K2MTs merupakan wadah koordinasi dan kolaborasi antar kepala madrasah tsanawiyah yang berperan dalam perencanaan program bersama, pengembangan serta penyelarasan kurikulum, dan peningkatan kualitas pendidikan madrasah. Hal ini menjadi tantangan sekaligus tanggung jawab bagi ketua terpilih untuk membawa K2MTs semakin maju dan adaptif. (AJ)