Daerah

MTsN 1 Bone Gelar Rapat Persiapan PPDB Tahun Pelajaran 2025/2026

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Kamis, 08 Mei 2025
...

Watampone, (Kemenag Bone) — MTsN 1 Bone menggelar rapat persiapan menyambut Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk Tahun Pelajaran 2025/2026 yang berlangsung di Masjid Babul Ilmi, Selasa (6/5/2025).

Rapat ini dihadiri oleh seluruh warga madrasah, mulai dari Kepala dan Wakil Kepala Madrasah, hingga tenaga kependidikan.

Dalam sambutannya, Kepala MTsN 1 Bone, H. Ambo Asse, menegaskan bahwa penerimaan siswa baru tahun ini akan lebih selektif karena jumlah siswa kelas 9 yang akan lulus lebih sedikit dibanding tahun sebelumnya. Hal ini berimbas pada kuota peserta didik baru yang juga dibatasi.

“Untuk tahun ini, kita hanya akan menerima satu rombongan belajar untuk kelas Sains, satu kelas untuk Tahfidz, dan dua kelas untuk Digital, selebihnya kelas Reguler. Hal ini mempertimbangkan daya tampung yang tersedia akibat jumlah lulusan tahun ini yang menurun,” ungkap H. Ambo Asse dalam arahannya.

Dalam kesempatan yang sama, rapat tersebut juga menetapkan Surahman sebagai Ketua Panitia PPDB Tahun Pelajaran 2025/2026. Penunjukan ini dinilai tepat karena Surahman saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Madrasah bidang Kesiswaan, sehingga memiliki tanggung jawab langsung terhadap proses penerimaan siswa baru.

Rapat berlangsung dengan penuh antusias dan menghasilkan beberapa kesepakatan penting sebagai langkah awal dalam menyukseskan pelaksanaan PPDB MTsN 1 Bone tahun ini. (Ebah/Ahdi).


Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default