Daerah

Peserta Didik MA Darussalam Patalassang Bedah Dampak Globalisasi Terhadap Identitas Bangsa

Foto Kontributor
Arfain

Kontributor

Senin, 26 Januari 2026
...

Sinjai (Kemenag Sinjai) — Peserta didik Madrasah Aliyah (MA) Darussalam Patalassang mengikuti pembelajaran luar ruang pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) dengan topik “Pengaruh Globalisasi terhadap Pembentukan Identitas Bangsa”, Jumat (23/01/2026). Bertempat di pelataran madrasah, kegiatan berlangsung interaktif dan penuh antusiasme.

Di bawah bimbingan guru mata pelajaran, Syamsul Bahri, para siswa diajak mengamati dan membedah fenomena globalisasi yang nyata di lingkungan mereka, mulai dari perkembangan teknologi komunikasi hingga dominasi budaya populer asing. Melalui metode tanya jawab, peserta didik didorong untuk kritis dalam melihat bagaimana arus informasi global berdampak pada jati diri bangsa.

Dalam penjelasannya, Syamsul Bahri menekankan tiga poin utama bagi generasi muda:

  1. Penyaringan Budaya: Memiliki SDM handal yang mampu menyaring pengaruh asing agar tetap sesuai dengan norma bangsa.

  2. Ketahanan Identitas: Menjaga identitas nasional dari tekanan hegemonisasi budaya luar.

  3. Persatuan: Menghindari gesekan antaretnis dengan mengedepankan nilai-nilai Wawasan Nusantara.

Kepala MA Darussalam Patalassang, St. Niemah. S, memberikan apresiasi tinggi terhadap model pembelajaran ini. Menurutnya, pemahaman ini krusial agar siswa memiliki keseimbangan antara kemampuan akademik dan kesadaran kebangsaan.

“Kami berharap peserta didik tidak hanya cakap secara intelektual, tetapi juga menjadi pribadi yang tangguh dan tetap berakar pada nilai-nilai Pancasila di tengah derasnya arus zaman,” ungkap St Niemah.

Melalui kegiatan ini, MA Darussalam Patalassang berkomitmen mencetak generasi muda yang siap bersaing di kancah global tanpa kehilangan jati diri sebagai bangsa Indonesia yang bermartabat. (Syie/SR)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default