Transformasi Kualitas Konten Bawa Kemenag Sinjai Raih Harapan I Humas Award Sulsel
Kontributor
Bulukumba (Kemenag Sinjai) — Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai berhasil mengamankan predikat Harapan I dalam ajang Humas Award yang digelar Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sulawesi Selatan. Penghargaan ini diumumkan dalam Rapat Kerja Kehumasan di tengah rangkaian Evaluasi Kinerja Tahun 2025 yang berlangsung di Bulukumba, Senin (26/1/2026) malam.
Keberhasilan ini didorong oleh konsistensi Kemenag Sinjai dalam memenuhi indikator penilaian baru yang lebih menitikberatkan pada kualitas. Berdasarkan data pembedahan materi, Kemenag Sinjai menempati posisi ke-4 dalam pengelolaan media sosial dan posisi ke-6 dalam aspek pemberitaan dari total 24 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan.
Ketua Tim Humas, Data, dan Informasi (HDI) Kanwil Kemenag Sulsel, H. Mawardi, menegaskan bahwa transformasi indikator penilaian kini tidak lagi menjadikan kuantitas atau jumlah berita sebagai tolok ukur tunggal.
“Kami ingin kualitas pemberitaan di Sulawesi Selatan semakin meningkat. Aspek substansi, ketajaman berita, hingga kepatuhan terhadap kaidah EYD menjadi poin krusial dalam penilaian tahun ini,” ujar Mawardi.
Indikator penilaian Humas Award 2025 mencakup empat aspek utama:
Substansi & Ketajaman: Menilai aktualitas, akurasi data, dan kedalaman informasi program berdampak.
Gaya Penulisan: Penggunaan bahasa jurnalistik yang lugas serta alur narasi yang runtut.
Teknis & Format: Kesesuaian struktur berita mulai dari judul hingga kelengkapan elemen foto dan caption.
Orisinalitas: Kreativitas penulisan yang murni dan bukan hasil salin-tempel.
Humas Kemenag Sinjai, Arfain, yang menerima langsung penghargaan tersebut, menyampaikan bahwa capaian ini merupakan hasil kerja kolektif. Ia menekankan pentingnya peran kontributor dari berbagai satuan kerja dalam menjaga ritme pemberitaan yang berkualitas.
“Kami bersyukur atas apresiasi ini. Terima kasih kepada keluarga besar Kemenag Sinjai atas dukungannya, khususnya para humas kontributor di seluruh satuan kerja yang terus berupaya menyajikan informasi informatif dan edukatif bagi masyarakat,” ungkap Arfain. (SR)