Daerah

Transformasi Pendidikan Madrasah: Pendidik MIN 7 Bone Antusias Ikuti Seminar Kurikulum Cinta

Foto Kontributor
Humas Bone

Kontributor

Sabtu, 26 April 2025
...

Macanang, (Kemenag Bone) — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Kabupaten Bone sukses melaksanakan seminar bertajuk "Kurikulum Cinta dan Deep Learning". Kegiatan ini digelar di Aula Masjid Al-Markaz Al-Ma’arif Kabupaten Bone dan dihadiri oleh para pendidik dari jenjang Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga Madrasah Aliyah (MA) se Kabupaten Bone termasuk pendidik MIN 7 Bone, Senin (21/4/2025).

Seminar ini bertujuan untuk mensosialisasikan dan memperkenalkan Kurikulum Cinta serta implementasi pendekatan Deep Learning dalam dunia pendidikan. Adapun nara sumber dalam seminar ini adalah Syamsuddin Rasyid selaku Sekjend Pokjawasmad Nasional Kemenag RI. Melalui kegiatan ini, DPD PGMI Bone berupaya memberikan pemahaman mendalam kepada para pendidik mengenai pentingnya pendekatan pembelajaran yang humanis, penuh kasih sayang, serta berorientasi pada pemahaman mendalam (deep understanding) dalam proses belajar mengajar.

Para  pendidik MIN 7 Bone yang turut andil dalam kegiatan tersebut menyambut baik pelaksanaan seminar ini sebagai bentuk inovasi dalam pengembangan kurikulum dan peningkatan kualitas pembelajaran di madrasah.

Dengan mengusung semangat transformasi pendidikan, kegiatan ini diharapkan dapat mendorong para pendidik MIN 7 Bone untuk menerapkan kurikulum yang tidak hanya menekankan pada aspek kognitif, tetapi juga pada pembentukan karakter dan pendekatan emosional yang positif kepada peserta didik.

Antusiasme peserta terlihat dari aktifnya diskusi dan tanya jawab selama seminar berlangsung. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam memperluas wawasan pendidik tentang pendekatan-pendekatan baru yang relevan dan kontekstual dalam dunia pendidikan modern. (Fitri/Ahdi)

Editor: Mawardi

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default