Daerah

Wujudkan Asta Aksi, H. Muhammad Canangkan “Kemenag Maros Go Green”

Foto Kontributor
Ulya Sunani

Kontributor

Jumat, 21 Februari 2025 · 17:23 WIB
...

Maros (Humas Maros)-Kemenag Maros melakukan aksi nyata mewujudkan Asta Aksi. Program yang dicanangkan Kanwil Kemenag Sulsel dan merupakan turunan dari program Asta Cita pemerintah pusat.

Aksi nyata, berupa penanaman pohon bertajuk Kemenag Maros go green, yang merupakan poin kedua dari Asta Aksi, Jumat (21/2/2025) sore.

Disaksikan jajaran, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Maros H. Muhammad, menandai awal aksi penanaman pohon, Kemenag Maros Go Green.

“Asta aksi, delapan aksi. Salah satunya adalah Kemenag go green. Hari ini kita mulai menanam pohon, semoga tanaman ini akan memberi warna. Kita akan rapikan semua. Ini akan menjadi taman-taman. Saya minta, kita pelihara bersama.” buka Kakankemenag Muhammad.

“Hal ini, selaras dengan program Menteri Agama, rumah ibadah ramah lingkungan, madrasah ramah lingkungan, pesantren ramah lingkungan. Kita terapkan, menjadi sikap kita di Maros. Di KUA-KUA juga.

“Yang sudah kita jalankan selama ini, ternyata seiring sejalan dengan programnya Bapak Menteri Agama, Bapak Kakanwil. Sesungguhnya kita sudah menjalankan. Melalui penataan, mendesain kantor senyaman mungkin. Dan saya bersyukur, kita semua saling mendukung.”

Kemudian Kakankemenag Muhammad menyampaikan, bahwa pohon yang tertanam juga merupakan warisan penting kepada generasi yang akan datang. (Ulya)

Editor: arfan

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default