Daerah

Di Tompobulu, Kasi Bimas Kemenag Gowa Buka MTQ, Kepala KUA Lantik Dewan Hakim

Foto Kontributor
Onya Hatala

Kontributor

Senin, 22 September 2025
...

Tompobulu (Kemenag Gowa). Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tompobulu, Muhammad Nurung, melantik Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Tompobulu pada Jumat (19/9/2025) malam di Desa Tanete, Kecamatan Tompobulu.

Pelantikan ini dihadiri oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gowa, Tajuddin, bersama unsur pemerintah kecamatan, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan para peserta MTQ.

Kasi Bimas Islam yang mewakili Kakankemenag Gowa membuka kegiatan MTQ ke XXXVI. Dalam arahannya menegaskan pentingnya peran MTQ sebagai sarana melahirkan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia. Ia juga memberikan apresiasi kepada panitia dan seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. 

Dalam sambutannya, Kepala KUA Tompobulu, Muhammad Nurung, menyampaikan bahwa Dewan Hakim yang dilantik diharapkan dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab, menjunjung tinggi keadilan, objektivitas, dan profesionalitas dalam menilai setiap cabang lomba.

“MTQ bukan hanya ajang lomba membaca Al-Qur’an, tetapi juga momentum untuk meningkatkan kecintaan umat terhadap Al-Qur’an dan memperkuat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Pelantikan Dewan Hakim ini menandai dimulainya rangkaian kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Tompobulu, yang akan berlangsung selama beberapa hari dengan mempertandingkan berbagai cabang, seperti tilawah, tahfiz, dan seni baca Al-Qur’an lainnya.

Masyarakat Desa Tanete menyambut dengan antusias, berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi generasi muda untuk semakin mencintai Al-Qur’an serta mengharumkan nama baik Kecamatan Tompobulu di tingkat yang lebih luas.(husnul/OH) 

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default