Kepala TU MAN 4 Bone Harap Hari Bumi Bukan Sekedar Seremonial

Kontributor

Kepala TU MAN 4 Bone, Harap Gerak Cinta Lingkungan
Kajuara,
(Kemenag Bone) – Upacara bendera rutin yang
dilaksanakan pada setiap hari Senin, di MAN 4 Bone berlangsung dengan khidmat
dan lancar. Bertempat di lapangan utama madrasah, seluruh peserta didik, guru,
dan staf mengikuti jalannya upacara dengan tertib, Senin (21/4/2025).
Bertindak
sebagai pembina upacara pada kesempatan ini adalah Kepala Tata Usaha MAN 4
Bone, Bapak Umar Cole. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya
kedisiplinan dan semangat belajar menjelang akhir semester ganjil. Ia juga
mengajak seluruh peserta didik untuk terus menjaga semangat nasionalisme dan
menjunjung tinggi nilai-nilai keislaman.
Beliau
berpesan mengenai pentingnya kepada seluruh warga madrasah untuk turut
memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April 2025.
"Hari Bumi bukan hanya sekadar peringatan
seremonial, tetapi momentum bagi kita semua untuk lebih peduli terhadap
lingkungan. Salah satu cara nyata yang bisa kita lakukan adalah dengan menjaga
dan melestarikan alam, salah satunya melalui penanaman pohon," ujarnya di hadapan peserta upacara.
Beliau
juga mengajak agar gerakan cinta lingkungan dimulai dari lingkungan madrasah
dan diteruskan di rumah masing-masing. Menurutnya, langkah sederhana seperti
tidak membuang sampah sembarangan, mengurangi penggunaan plastik, dan menanam
pohon memiliki dampak besar bagi kelestarian bumi.
Upacara
kali ini dilaksanakan oleh peserta didik kelas XI IPA 2 sebagai petugas. Dengan
persiapan yang matang, para pelaksana berhasil menjalankan tugasnya dengan
baik, mulai dari pemimpin upacara, pengibar bendera, pembaca UUD 1945, hingga
pembaca doa.
Kegiatan
ini menjadi salah satu bentuk pembinaan karakter dan tanggung jawab bagi para peserta
didik, serta sarana mempererat kebersamaan di lingkungan madrasah. (IshaQ/Ahdi)