Pantau Asesmen Madrasah, Kepala MTsN 2 Bone Sisipkan Pesan Moral

Kontributor

Pompanua, (Humas Bone) - Pelaksanaan Asesmen Madrasah MTsN 2 Bone di Kampus 1, jL Bahagia No 7, Kelurahan Pompanua Kecamatan Ajangale berlangsung secara aman, lancar dan kooperatif di hari ketiga, Rabu (24/4/2024).
Sebanyak 154 siswa terdaftar sebagai peserta ujian. Menggunakan android, para siswa diharapkan beradaptasi dengan kemajuan teknologi. Muhammad Adam selaku Kepala Madrasah memberikan apresiasi kepada para panitia dan pengawas yang telah berperan dalam kelancaran asesmen madrasah sebagai pengganti ujian nasional.
Muhammad Adam menambahkan, "Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran pelaksanaan asesmen madrasah ini. Semoga hasilnya dapat memberikan gambaran yang baik tentang kemajuan pendidikan di MTsN 2 Bone dan memberikan manfaat yang nyata bagi siswa-siswa kami," ujarnya saat melakukan pemantauan asesmen madrasah.
Saat melakukan pemantauan, Muhammad Adam juga memberikan pesan-pesan dan pembinaan moral kepada para siswa untuk menjaga nama baik madrasah. (Adha/Ahdi)