Daerah

Siswi MTs Ma’arif Pinrang Tembus 10 Besar Lomba Video Konten Literasi Tingkat Kabupaten, Bersaing Dengan Mahasiswa Dan Guru

Foto Kontributor
WAHYUDDIN

Kontributor

Rabu, 09 Juli 2025
...

Penrang, (Kemenag Pinrang) – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh MTs Ma’arif Pinrang. Salah satu siswinya, Dinatul Husna, berhasil meraih peringkat ke-8 dalam ajang Lomba Video Konten Literasi Tingkat Kabupaten yang digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pinrang. Pengumuman resmi diumumkan melalui akun Instagram @dispusipdapinrang pada Selasa, (08/07/2025)

Mengangkat tema "Perpustakaan, Pengembangan Budaya Baca dan Literasi", lomba ini diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa hingga guru se-Kabupaten Pinrang. Pencapaian Dinatul Husna yang masih duduk di bangku kelas VIII ini menjadi bukti bahwa semangat literasi tidak mengenal usia maupun jenjang pendidikan.

Kepala MTs Ma’arif Pinrang, Hasniah, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian yang diraih oleh siswinya.
Alhamdulillah, tidak menyangka ananda Dinatul Husna mampu menembus 10 besar. Sebelumnya lolos ke nominasi 50 besar saja sudah luar biasa. Terima kasih juga kepada Ibu Kasmawati yang telah setia mendampingi dan membimbing dari awal hingga saat ini,” ungkapnya penuh haru.

Sementara itu, Kasmawati, guru pendamping Dinatul Husna, mengaku bahwa bersaing di ajang ini bukanlah hal mudah, apalagi ketika harus berhadapan dengan para mahasiswa dan guru. Namun semangat dan kerja keras Dinatul akhirnya membuahkan hasil yang membanggakan.
Video berjudul ‘Membaca Baris Aksara’ yang kami buat masih jauh dari kata sempurna, baik dari sisi pengambilan gambar, script, audio, maupun teknik penyuntingan. Namun ini menjadi awal yang baik, dan semoga ke depan bisa terus meningkat kualitasnya,” terang Kasmawati.

Dihubungi secara terpisah, Ayyub Soelthan, Pustakawan Ahli Madya Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pinrang, menyampaikan bahwa para finalis yang berhasil masuk 10 besar akan diundang secara resmi untuk menerima hadiah pada acara Malam Puncak Festival Literasi, yang direncanakan berlangsung paling lambat pada September 2025.

Selamat kepada para pemenang. Tetap semangat dan jangan pernah berhenti menciptakan konten literasi yang menarik dan bermanfaat bagi masyarakat,” pesan Ayyub.

Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pelajar madrasah lainnya untuk terus mengembangkan potensi diri, terutama di bidang literasi digital yang kini semakin relevan dengan perkembangan zaman. (Kasmawati)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default