Daerah

Tahsin Baca Al-Qur'an Di MAS Darul Istiqamah Bulukumba: Meningkatkan Kualitas Bacaan Siswa

Foto Kontributor
Asriadi Haris

Kontributor

Kamis, 20 Maret 2025 · 00:00 WIB
...

Ponci, (Kemenag Bulukumba) – Dalam rangka menambah wawasan keislaman dan meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an siswa, MAS Darul Istiqamah Bulukumba mengadakan kegiatan Tahsin Baca Al-Qur’an sebagai bagian dari Pesantren Ramadhan. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 18 Maret 2025, di Masjid MAS Darul Istiqamah Bulukumba setelah pelaksanaan Salat Dhuha.

Pesantren Ramadan di MAS Darul Istiqamah telah berlangsung selama 15 hari dan masih akan berlanjut hingga tanggal 25 Maret 2025. Meskipun seluruh siswa telah mampu membaca Al-Qur’an, peningkatan kualitas bacaan menjadi fokus utama agar sesuai dengan qiraat shahih, sebagaimana yang diajarkan oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam. Kesalahan dalam membaca Al-Qur’an dapat mengubah makna, sehingga tahsin ini menjadi kegiatan penting dalam Pesantren Ramadhan.

Kegiatan tahsin ini diikuti oleh siswa kelas X, XI, dan XII dari pukul 09:00 hingga 11:30 WITA. Dalam pelaksanaannya, MAS Darul Istiqamah menghadirkan Nur Hikmah dan Wardiah, dua narasumber yang kompeten di bidang tahfidz dan tahsin Al-Qur’an.

Menurut Nur Hikmah, “Kata ‘tahsin’ berasal dari bahasa Arab حسَّنيحسِّنتحسيناً yang berarti memperbaiki, menghiasi, memperindah, atau membuat sesuatu lebih baik dari semula.” Dalam kegiatan ini, lanjut Nur Hikmah, metode Talaqqi atau Musyafahah digunakan, di mana ustadz atau ustadzah memberikan contoh bacaan yang kemudian diikuti oleh para siswa. Para siswa diberikan kesempatan membaca secara bersama-sama maupun secara individu. Jika terdapat kesalahan atau kekurangan dalam kefasihan, para pembimbing akan memberikan koreksi agar bacaan semakin baik.

Wardiah dengan penuh apresiasi turut mengingatkan para siswa agar senantiasa mempraktikkan bacaan Al-Qur’an agar kualitasnya tetap terjaga. Sementara itu, Nur Hikmah menambahkan bahwa tahsin Al-Qur’an sangat penting, terutama bagi siswa yang juga merupakan santri di Pondok Pesantren Darul Istiqamah, karena dapat membantu meningkatkan hafalan mereka dengan baik dan sesuai dengan kaidah yang benar.

Kepala MAS Darul Istiqamah Bulukumba turut hadir dalam kegiatan ini dan menyampaikan harapannya, “Semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan secara berkesinambungan, dengan jumlah peserta yang lebih banyak serta peningkatan materi dan waktu pembelajaran.” Harap Ali Agus

Kegiatan tahsin ini merupakan bagian dari inovasi MAS Darul Istiqamah dalam menyemarakkan bulan suci Ramadhan. Selain meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun kebiasaan baik dalam membaca Al-Qur’an secara benar. Pesantren Ramadan di MAS Darul Istiqamah akan berlangsung selama 20 hari, mulai dari tanggal 3 hingga 25 Maret 2025.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa semakin memahami pentingnya membaca Al-Qur’an dengan benar dan menjadikannya sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari. (HNT)

Editor: Andi Baly

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default