Antusiasme Tinggi Siswa MTsN 2 Bone Dalam Pemilihan Ketua OSIM

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Sabtu, 24 Februari 2024
...

Pompanua, (Humas Bone) - Hari inti pesta demokrasi Pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dalam Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil alamin (P5P2RA)di Kampus 2, Jl Andi Mangenre, telah tiba pada Sabtu (24/2/2024). Para siswa berkumpul dengan semangat di halaman kampus 2 untuk mendapat arahan dari Koordinator Proyek,  Muh Ilyas Arsyad.

Antusiasme memenuhi udara ketika para siswa dengan penuh semangat mendengarkan arahan terkait teknis pelaksanaan dan tahapan pencoblosan Paslon Ketua OSIM. ​​​​​​​Dalam suasana yang ceria dan penuh semangat demokrasi, para pelajar siap memberikan suara mereka untuk memilih pemimpin OSIM yang akan mewakili aspirasi dan kepentingan mereka.
"Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil alamin menjadi tonggak penting dalam pembentukan karakter dan kepemimpinan di kalangan pelajar," kata Muh Ilyas Arsyad.

Kepala Madrasah Muhammad Adam berharap, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para siswa mampu tidak hanya menjadi pemimpin yang berkualitas, tetapi juga memahami nilai-nilai Pancasila dan semangat rahmatan lil alamin dalam kehidupan sehari-hari.
"Pemilihan Ketua OSIM ini bukan hanya sekedar ajang kompetisi, namun juga sebagai wadah untuk melatih jiwa kepemimpinan dan tanggung jawab di tengah-tengah masyarakat madrasah," kata Muhammad Adam. (Adha/Ahdi)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default