Watampone, (Kemenag Bone) -- Peringati Hari Bumi, Selasa, 22 April 2025, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil) Provinsi Sulawesi Selatan, H. Ali Yafid, lakukan penanaman Pohon Matoa di MAN 2 Bone.
Turut hadir Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sulsel, H. Wahyuddin Hakim, Kepala Kantor Kemenag Bone, H. Abdul Rafik, Pengawas Madrasah Kemenag Bone, Hj. A.P. Harianah Zaidah, Manager Jaringan dan Konstruksi PT PLN (Persero) UP3 Watampone Bakhtiar dan perwakilan Kadis KLH Bone St. Sainab.
Dalam sambutannya, Kepala MAN 2 Bone, H. Muslimin, sampaikan terima kasih atas dukungan PT PLN (Persero) UP3 Watampone, yang menyumbang 500 bibit Pohon Matoa untuk MAN 2 Bone.
Ucapan yang sama juga disampaikan kepada Bapak Kakanwil, Kabid dan seluruh tamu undangan yang hadir dalam Peringatan Hari Bumi 2025 di MAN 2 Bone.
Kakanwil Kemenag Sulsel, mengapresiasi langkah penghijauan di MAN 2 Bone. Ia mengatakan, Hari Bumi tahun ini Kemenag RI melakukan aksi Gerakan Menanam 1 Juta Pohon Matoa, hal ini menjadi bukti komitmen Kemenag dalam mendukung program pelestarian lingkungan.
Penanaman Pohon Matoa dilakukan di beberapa titik di MAN 2 Bone. Gerakan ini oleh H. Muslimin disebutnya selaras dengan cita MAN 2 Bone sebagai sekolah Adiwiyata 2024, "semoga Tahun 2025 madrasah kita kembali akan masuk nominasi", tutupnya. (Daud/Ayyub)